Thursday, April 7, 2016

Posted by imron agung On 9:22:00 AM
mahasiswa kampus manajemen unida lari pagi, 04/04/2016
www.kampusmanajemenunida.com. Mantingan, 04/04/2016. Udara pagi hari di desa Sambirejo, Mantingan, Ngawi. Tepatnya di area kampus Manajemen UNIDA terasa sejuak dan menyehatkan. setelah menunaikan ibadah sholat subuh dan melakukan kajian pagi bersama para dosen kami para mahsiswa kampus manajemen pun bergegas untuk melaksanakan program mingguan bagian UKM yaitu lari pagi, yang diadakan seminggu sekali di area sekitar kampus manajemen.
adapun rute untuk lari pagi kaliin seperti yang telah di sampaikan oleh staf bagian keolahragaan Syaid 'Faiz Sawa Elgani' lumayan cukup jauh, yaitu mengelilingi area pesawahan yang cukup luas di blakang asrama kampus manajemen bisnis UNIDA.
Mengapa Harus Lari Pagi?
Lari pagi merupakan olah raga yang sangat murah meriah dan menyenangkan, apalagi bersama teman-teman satu kamar atau asrama, dengan yel-yel sepanjang jogging track yang sudah ditentukan oleh Bagian keolahragaan. Oleh sebab itu, Kampus kami memilihny sebagai program wajib untuk mewujudkan moto kampus yang kedua dari empat moto kampus, yaitu “Berbadan Sehat”. (af_red)
#mbud
#jaryusobah
#jogging

1 comment: